TENTANG PERUSAHAAN

TENTANG PERUSAHAAN

TENTANG GARNET

Garnet merupakan perusahaan infrastruktur digital terintegrasi di Indonesia, menyediakan layanan Internet, Data Center, Cloud Computing dan IPTV. Kami memiliki komitmen untuk membangun infrastruktur modern dengan tujuan mengurangi kesenjangan digital Indonesia dengan negara berkembang lainnya. Garnet memiliki dan mengoperasikan jaringan Fiber Optic tercanggih dan data center terbesar di Indonesia.

VISI MISI

VISI

Menjadikan Garnet sebagai pilihan utama dalam layanan jasa jaringan internet

MISI

Memberikan kualitas layanan terbaik dan respon yang cepat 24/7
Memberikan solusi untuk bisnis perusahaan anda

GARNET VALUE

Hasrat Terpadu

Kami bekerja dengan sepenuh hasrat dan suka cita dalam menciptakan produk inovatif disertai layanan terpadu untuk menghubungkan seluruh rakyat Indonesia demi pembangunan bangsa dan negara.

Layanan Sepenuh Hati

Landasan usaha kami adalah melayani pelanggan dengan sepenuh hati. Memenuhi kebutuhan pelanggan akan layanan jaringan yang cepat, terpercaya dan terjangkau adalah kepuasan yang senantiasa memacu kami.

Semangat Untuk Maju

Kami bekerja sama dengan cara yang cerdas demi mencapai tujuan. Kami percaya bahwa setiap tantangan adalah buah pembelajaran untuk maju dan berkembang bersama.

GARNET RELASI

HUBUNGI KAMI DAN JALIN RELASI

Anda tertarik dengan layanan kami? Anda dapat menghubungi tim kami untuk memberikan informasi mengenai layanan yang Anda butuhkan, tim kami senantiasa memberikan pelayanan yang ramah terhadap semua pelanggan.